Heng Fang Pumpkin Colour Matte Lipstick.

Pernah dengar orang bilang begini? "Perempuan itu bibirnya satu tapi lipsticknya banyak!"

Ya ... namanya juga perempuan ya, kan? Biarpun bibir cuma satu sudah jadi hal wajib memiliki lipstick lebih dari satu. Terlepas dari sering dipakai atau dipakai pas cuma kondangan doang, kayaknya kurang lengkap gitu kalau pas ke toko makeup atau lihat-lihat online shop tanpa beli lipstick meskipun yang dibeli warnanya hampir mirip atau bahkan serupa dengan yang dimiliki.


Minggu lalu aku tuh beli lipstick gara-gara saking penasaran sama produknya yang sering muncul di beranda pas buka Shopee. Gambarnya sering menjadi referensi dan respon custumernya pun bagus. Karena harganya yang tergolong murah, tanpa pikir panjang langsung deh masukin ke keranjang. Dan beberapa hari kemudian, sampailah pesananku.

Lipstick matte heng fang

Pas datang aku tuh exited banget pengen nyoba karena deskripsi dari tokonya itu bagus, hasilnya matte, long lasting, dan gak bikin bibir kering. Selain itu juga ukuran lipsticknya yang mini (sejari kelingking) dan portable karena palletnya lebih kecil dari telapak tangan bikin si Heng Fang lipstick ini ringan dibawa ke mana-mana.

Secara kemasan over all aku suka banget dan gak terlihat murahan padahal harganya cuma sekitar 45 ribuan dan sudah bisa dapetin banyak warna. Selain itu di dalamnya juga ada kaca yang bening dan terlihat jelas untuk ngaca.


Meskipun Heng Fang ini produk Cina, dan aku gak tahu terbuat dari bahan-bahan apa karena semua tulisan di boxnya pakai bahasa Cina, tapi aku bisa bilang kalau warnanya benar-benar cakep seperti pada gambar di tokonya!

Hrng fang pumpkin lipsick

Soal warna, harga, dan kemasan Heng Fang Pumpikin Colour Matte Lipstick ini gak diragukan lagi. Beneran warnanya bagus. Beneran gak bikin bibir kering dan melembabkan tapi hasilnya gak se-matte dan long lasting seperti claimnya. Kalau aku bilang sih semi matte karena hasil akhirnya itu beda banget sama lipstick matte kebanyakan tapi juga gak glossy. Kalau pakai Heng Fang ini dia akan tahan lama kalau kita gak makan atau minum. Kalau makan minum ya siap-siap touch up karena akan ilang.


Pokoknya,si Heng Fang ini highly recomended karena gak cuma murah tapi juga bagus. Buat yang di Indonesia jangan khawatir karena di Shopee Indonesia juga ada dan harganya sekitar 43-47 ribu rupiah.

Thanks for reading, keep healty, happy,and beauty. (*)

2 Comments