Ciri-ciri Keputihan Yang Berbahaya.




Ciri-ciri keputihan pada wanita dan cara mengobatinya.
Image : Visme


Keputihan merupakan sekresi (pengeluaran hasil kelenjar atau sel secara aktif) vaginal pada wanita. Dan semua wanita pasti pernah mengalaminya. Namun, ada satu hal yang perlu diperhatikan oleh perempuan. Yaitu, apakah keputihan yang dialami memiliki ciri-ciri keputihan yang berbahaya atau tidak.

1. Keputihan yang normal sering terjadi pada wanita. Terutama saat menjelang masa subur maupun saat akan menstruasi.

Ciri-ciri keputihan normal :

  • Cairan sekresi bening
  • Tidak berbau menyengat
  • Tidak encer
  • Tidak lengket
  • Tidak menimbulkan rasa gatal


2. Keputihan abnormal adalah keputihan yang perlu diwaspadai karena keputihan ini disebabkan oleh bakteri, virus, jamur, atau parasit yang bisa saja menjalar sehingga menyebabkan peradangan pada saluran kencing

Dibawah ini ciri-ciri keputihan yang berbahaya :

  • Cairan sekresi berwarna putih pekat, putih kekuningan, putih kehijauan, putih kelabu.
  • Cairan bisa encer dan bisa juga kental.
  • Cairan kental dan bahkan bisa sampai berbusa.
  •  Bau yang ditimbulkan sangat menyengat.
  • Menimbulkan rasa gatal dan dapat mengakibatkan iritasi pada vagina.

Penyebab keputihan abnormal sangat banyak. Beberapa diantaranya adalah adanya ketidakseimbangan hormon, gejala suatu penyakit tertentu seperti HIV, Herpes, sering menggunakan tissue pada saat buang air besar atau kecil, sering memakai toilet umum yang kotor, cara membasuh vagina yang salah, tidak mengganti pembalut empat jam sekali saat sedang menstruasi, stress, lelah yang teramat sangat, sering berendam dalam air panas, pola hidup yang tidak sehat, menggunakan celana dalam ketat dan tidak berbahan katun, hingga karena gula dalam darah meningkat.

Lalu, apakah memakai sabun khusus untuk vagina dapat mencegah keputihan?

Jawabannya adalah tidak! Cairan pembersih vagina ini juga ikut andil besar sebagai penyebab keputihan abnormal.

Karena, ketika kita menggunakannya, bakteri-bakteri baik akan terbunuh sehingga mengakibatkan ketidakseimbangan ph vagina.

Cara mengatasi keputihan abnormal pada wanita juga tidak bisa dilakukan secara traditional. Jalan satu-satunya adalah ke dokter. Melakukan Kultur (pengambilan sample keputihan untuk diteliti lebih lanjut) agar bisa diketahui penyebabnya dan dapat diberikan penanganan secara tepat.

Ada pepatah lama mengatakan, bawa payung sebelum hujan. Ini bisa diterapkan untuk kita para wanita. Sebelum keputihan abnormal terjadi, alangkah baiknya dicegah dengan menjaga kepersihan diri dan lingkungan, pola hidup yang sehat, usahakan berpikir positif agar tidak stress. Karena, tanpa disadari stress sangat berpengaruh besar terhadap kesehatan manusia. (*)




0 Comments